Serentak, Siswa di Asmat Terima Seragam Sekolah

Pembagian pakian seragam kepada pelajar di Kabupaten Asmat

ASMAT, berita80.com – Sekolah – sekolah di Asmat serentak membagikan seragam sekolah bagi pelajar.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Asmat Barbalina Toisuta mengatakan, pembagian seragam sekolah itu merupakan bentuk perhatian pemerintah pada dunia pendidikan di Kabupaten Asmat.

“Yang dibagikan itu barupa pakian seragam, batik dan pakian olahraga,” ujarnya.

Ia membeberkan, pemberian pakian seragam kepada pelajar merupakan program Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) dari masing-masing sekolah yang bersumber dari dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP) atau Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

“Bantuan seragam itu dari masing-masing sekolah dengan mengunakan dana BOSP atau BOS yang sudah di anggarkan melalui RKAS setiap satuan Pendidikan mulai dari jenjang Pendidikan TK, SD, SMP SMA atau SMK,” tuturnya.

Murid SD di Kabupaten Asmat menerima bantuan seragam sekolah

Barbalina menambahkan, program ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Bupati (Perbup) Asmat tahun 2024 tentang Pembebasan Biaya Pendidikan untuk sekolah negeri maupun sekolah swasta di Kabupaten Asmat.

Perbup ini mengatur tentang tata kelola sekolah formal mulai dari Tingkat PAUD hingga SMA/SMK.

“Perbup ini mengakomodir kepentingan masyarakat Asmat untuk mendapatkan akses pendidikan secara mudah, bebas dan tanpa biaya,” ujar Barbalina. (AB)

Pos terkait